Posts

Showing posts from November, 2021

5 Tips Investasi Saham Untuk Pekerja Kantoran

Image
Sebagai sesama pekerja kantoran, saya juga merasakan bagaimana sulitnya memiliki waktu untuk analisa. Tetapi, jika ada niat, tentu saja ada jalan. Berikut 5 Tips Investasi Saham Untuk Pekerja Kantoran : TIPS #1 : Sisihkan Alokasi Investasi Sisihkan dulu gaji bulanan yang ada, sisanya baru digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. Persentasenya harus berapa? tentu saja tiap orang berbeda. Ada orang yang cuma bisa menyisihkan sedikit karena perlu biayai orang tua dan anaknya, tetapi ada juga yang masih bujang. Sehingga bisa simpan banyak. Tentukan saja standar saving rate mu sendiri, along the way seiring perkembangan karir tingkatkan saving rate tersebut dan yang paling penting adalah konsisten! TIPS #2 : Analisa Saham Bagus dan Murah Jika di bulan itu tidak ketemu saham bagus dan murah , tunda saja di bulan depannya, intinya jangan dipaksa tiap bulan beli saham, namun pastikan anda top up RDN, beli sahamnya yang tidak wajib. Pukulah jika ada kesempatan, diamlah kalau memang tidak ada

Thesis Investasi ACES : Salah Satu Capital Efficient Company di IHSG

Image
Sekilas Tentang Perusahaan dan Manajemen  Berdiri pada tahun 1995 sebagai anak usaha PT Kawan Lama Sejahtera, PT ACE Hardware Indonesia Tbk. merupakan pemegang lisensi/master franchise merek ACE Hardware di Indonesia yang ditunjuk oleh ACE Hardware Corporation, AS. bergerak di bidang usaha perlengkapan rumah tangga dan gaya hidup. Produk-produk Perseroan dipasarkan di bawah berbagai merk dagang, termasuk “ACE”, “Krisbow” dan “Kris”. Dalam 11 tahun terakhir, gerai ACES sudah meningkat dari 45 gerai menjadi 251 gerai  pada tahun 2020. Komisaris ACES saat ini (2020) Kuncoro Wibowo merupan anak pertama dari pendiri Kawan Lama Group, beliau telah menjabat sebagai Komisaris Utama Perseroan sejak 1995. Sedangan direktur utama adalah Prabowo Widyakrisnadi, Beliau telah menjabat sebagai Presiden Direktur Perseroan sejak 1996. Struktur Pemegang Saham Sumber : https://corporate.acehardware.co.id/id/komposisi-pemegang-saham Historis Kinerja ACES (catatan tahun 2020 ekonomi terpengaruh pandemi) : P

Dry Powder : Dana Yang Wajib Disediakan Saat Koreksi Pasar

Image
Keyakinan Investor Saat Datangnya Koreksi   Perjalanan  kenaikan  indeks IHSG dalam 20 tahun terakhir yang meningkat dari angka 400 (1998) menjadi 6500 (2021) atau naik 1625%, sekarang ini ditandai dengan 6 kali penurunan. Data historis ini menunjukan bahwa kita mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan harga yang baik (karena terjadinya koreksi di pasar) hampir setiap 4 tahun sekali. Dimana IHSG merosot dibandingkan tahun sebelumnya. Jika koreksi itu lantas kita anggap sebagai hal yang luar biasa, dimana reaksi atau keputusan yang kita ambil mencerminkan pandangan kita, maka keyakinan itu tidak ada lagi, maka imbal hasil memuaskan yang telah menjadi kepastian itu akan semakin kabur. Mengapa? karena kita kemudian akan melakukan tindakan-tindakan berlawanan dari apa yang seharusnya dilakukan oleh investor yang mampu memelihara keyakinannya. Jika keyakinan kita terganggu, kita akan melakukan penjualan justru pada saat kita seharusnya melakukan pembelian. Betapa pun jelasnya fakta itu, ba

Follow saya di media sosial

Instagram  Twitter 
Dapatkan update artikel terbaru dari email anda: